10 Launcher Android Terbaik Menurut saya

by arsyad , at 18.10 , have 0 komentar
Terkadang seiring berjalannya waktu memang agak mulai bosen ya... melihat tampilan android milik kita yang itu itu aja gak ada perubahan, dan untuk mengatasi kebosanan tersebut banyak dari pengguna android memilih untuk mengganti launcher bawaan dengan launcher lain, dengan tujuan ya.. agar tampilan androidnya bisa lebih fresh dan enak dipandang lagi, dan launcher pun bisa didapat dengan mudah karena di playstore ada banyak sekali pilihan launcher, nah karena saking banyaknya launcher yang ada terkadang membuat kita bingung kan? mau pilih launcher yang mana? nah maka dari itu, nih saya kasih referensi 10 launcher yang menurut saya layak kalian coba, siapa tau cocok!

1. Nova Launcher
yang pertama ada nova launcher, yah pasti kalian sudah tak asing lagi karena launcher ini sudah cukup populer, memiliki fitur editing yang kaya, seperti mengganti ikon, mengganti nama aplikasi, merubah ukuran ikon dan label, membuat folder, membuat ini, mengedit itu pokoknya banyak deh yang bisa di eksplore dari launcher ini, tampilannya mungkin biasa tapi kalo kalian pandai memanfaat fitur dari nova launcher hp kalian pasti jadi yang terkeren, tapi kalo ini sih saya saranin pilih yang prime agar semua fiturnya tersedia :v

2. Smart Launcher 3
Aplikasi launcher ringan dengan tampilan unik ini menjadi pilihan para pengguna Android di seluruh dunia. Smart Launcher 3 memiliki tampilan home screen yang unik, drawer aplikasi yang rapi, serta susunan kategori aplikasi yang sistematis. Aplikasi launcher Android ini juga hemat RAM dan hemat baterai. Nggak seperti launcher bawaan Android umumnya.

3. Zero Launcher
Dengan ukuran file yang sangat kecil, Zero Launcher merupakan aplikasi launcher paling ringan di Android. Dengan tampilan yang simpel dan rapi, aplikasi launcher ringan ini juga memiliki berbagai fitur keren, seperti RAM booster dan pengunci aplikasi.

4. Apus Launcher
Tampilannya simpel dan rapi. Penggunaannya juga mudah dan tidak memerlukan pengaturan yang ribet. Selain itu, dengan fitur clean memory dan battery saver miliknya, APUS Launcher pantas dianggap sebagai aplikasi launcher terbaik, paling ringan, dan hemat baterai di Android.

5. Go launcher EX
Launcher yang telah di pilih oleh pengguna android sebagai launcher terbaik dan sudah di unduh lebih dari 200 juta orang ini akan menjadikan android sobat semakin keren. Go launcher EX memiliki lebih dari 10.000 tema yang bisa sobat sesuaikan sendiri dan memiliki 25 transisi yang sangat unik. Tidak hanya itu, Go launcher Dev sebagai pengembang juga menyematkan inti 3D dalam launcher terbaik ini sehingga menjadikan efek membalik dan transisi menjadi super cepat dan halus.

6.Next Launcher 3D
Ingin layar home smartphone berpenampilan 3D? coba Next Launcher 3D. Bukan hanya layar home screen sobat yang akan berpenampilan 3D tetapi widget yang sobat gunakan juga akan terlihat hidup. Saya fikir kalian akan menyesal jika tidak mencoba launcher terbaik ini. Dengan tema yang menakjubkan dan gambar yang hidup pasti akan menjadikan pengalaman terbaik yang bisa kalian rasakan dengan smartphone.

7. C Launcher 
C Launcher adalah launcher terbaik, ringan, cepat, dan pintar. Launcher ini juga sangat sederhana. Tapi jangan salah, sederhana bukan berarti miskin fitur. Banyak sekali fitur yang di tawarkan untuk merubah tema, ikon, warna, tampilan, animasi, dll di android Kalian. C Launcher akan membuat android sobat lebih keren dan ringan.

8. Espier Launcher 7
Ingin merasakan sensasi iphone? ubah aja jadi iphone karena Mengubah tampilan Android menjadi seperti iPhone bukanlah hal yang mustahil. Bahkan bisa dibilang sangat mudah. Kalian cukup mengganti launcher kamu dengan Espier Launcher 7 yang memiliki tampilan serupa dengan iPhone.

9. Yahoo Aviate Launcher
Perusahaan besar seperti Yahoo juga nggak ketinggalan menghadirkan aplikasi launcher untuk smartphone Android. Dengan mengakuisisi ThumbsUp Labs beberapa waktu lalu, mereka juga mendapatkan aplikasi launcher ringan, keren, dan ciamik yang bernama Yahoo Aviate Launcher. Sejak awal, aplikasi launcher ini memang berhasil mengambil hati banyak pengguna Android.

10. Launcher 8
Buat yang pengen ngerasain sensasi windows phone di android bisa nyoba launcher ini nih, dengan tampilah kotak-kotak khas windows phone, membuat android kalian terasa seperti WP8 beneran layak dicoba lah.

Nah itulah 10 launcher yang menurut ane layak buat kalian coba, kalo ane disuruh milih sih diantara 10 launcher diatas ane lebih milih nova launcher yah karena selain ringan fitur costumisasinya cukup banyak dan lengkap, jadi sip! okelah mungkin cukup itu saja semoga bermanfaat....
10 Launcher Android Terbaik Menurut saya
10 Launcher Android Terbaik Menurut saya - written by arsyad , published at 18.10, categorized as Android App . And have 0 komentar
Next Posting Lama
No comment Add a comment
Cancel Reply
GetID
Copyright ©2013 Arsyazer by
Theme designed by Damzaky - Published by Proyek-Template
Powered by Blogger